Ada beberapa metoda yang digunakan untuk
evaluasi aktivitas anti stres :
A. Metoda Depresan/Potensiasi Narkose
Pemberian dosis hipnotik yang relatif
kecil dapat menginduksi tidur pada mencit. Obat depresan yang diberikan
sebelumnya dapat mempotensiasi kerja hipnotik yang dimanifstasikan dengan
terjadinya perpanjangan waktu tidur mencit terhadap kelompok mencit kontrol.
Prosedur
Digunakan mencit jantan dewasa dengan
berat badan 20-25 g dan sehat. Sebelum percobaan terlebih dahulu mencit
dipuasakan dan diukelompokan menurut tingkatan dosis yang direncanakan sebelumnya.
Pada hari percobaan, mencit ditimbang dan
diberi sediaan uji secara i.p atau oral dengan dosis yang telah direncanakan.
Setengah jam (pemberian sediaan uji i.p) atau 45 menit (pemberian sediaan uji
oral) setelah itu kepada semua mencit disuntikan i.p. pentobarbital dengan
dosis 45 mg/kg BB dengan volume pemberian 1% BB. Diamati untuk masing-masing
mencit waktu induksi tidur (oncet) yaitu waktu mulai penyuntikan penobarbital
sampai saat hilangnya refleks pemulihan posisi tubuh. Lama tidur mencit juga dicatat,
yaitu saat mula hilangnya reflek pemulihan posisi tubuh sampai saat munculnya
kembali refleks pemulihan posisi tubuh normal. Selama percobaan berlangsung
(selama tidur) badan tikus selalu dijaga kondisinya dengan memanaskan
menggunakan lampu sorot.
Waktu induksi tidur dan lama tidur
kelompok hewan uji dapat dibandingkan dengan kelompok hewan kontrol. Obat
depresan dapat dapat memperpendek waktu induksi tidur dan memperpanjang waktu
lama tidur dari hewan percobaan bila dibandingkan dengan hewan kontrol.
Untuk mendapatkan waktu induksi yang
pendek terlebih dahulu dilakukan percobaan pendahuluan agar diperoleh dosis
yang tepat untuk obat penginduksi (pentobarbital).
No comments:
Post a Comment