Sunday, June 14, 2015

DM PEDIATRI



DIABETES MELLITUS PADA ANAK (DM TIPE 1)

Batasan
·         Diabetes mellitus tipe 1 (DM tipe 1) yang dimaksud dalam SPM ini adalah kelainan sistemik akibat terjadinya gangguan metabolisme glukosa yang ditandai oleh hiperglikemia kronik.
·         Insiden dan prevalens DM tipe 1 sangat bervariasi baik antar negara maupun di dalam suatu negara. Kelainan ini lebih sering ditemuakn pada ras kaukasia diabndingkan dengan ras-ras lainnya. Terdapat 2 puncak insidens DM tipe 1 yaitu umur 5-6 tahun dan 11 tahun.

Etiologi
·         Keadaan ini diakibatkan oleh suatu proses autoimun yang merusak sel B pankreas sehingga produksi insulin berkurang bahkan terhenti.
·         Faktor genetik dan lingkungan sangat berperan dalam patogenesis DM tipe1

Manifestasi Klinis
Anamnesis
Perjalanan klinis biasanya akut
Terdapat poliuria, polidipsia, polifagia, berat badan turun
Pada keadaan yang berat dapat terjadi muntah, nyeri perut, nafas cepat dan dalam, dehidrasi bahkan dapat terjadi gangguan kesadaran sampai koma

Pemeriksaan penunjang
gula darah, urin reduksi dan ketonuria, HbA1C, C-peptide dan ICA (bila mampu)

Kriteria Diagnostik
Diagnosis ditegakkan dengan gejala klinis dan pemeriksan penunjang.
  1. Klinis: poliuria, polidipsia,polifagia, berat badan menurun
  2. Laboratoris
      Kadar glukosa darah:
                  Puasa               > 126 mg/dl
                  2 jam posprandial > 200 mg/dl
Pada pasien yang asimptomatis ditemukan kadar glukosa darah sewaktu > 200 mg/dl atau kadar glukosa darah puasa lebih tinggi dari normal dengan tes toleransi glukosa yang terganggu pada lebih dari 2 kali pemeriksaaan

PENATALAKSANAAN
Sasaran
  1. Bebas dari gejala penyakit
  2. Dapat menikmati kehidupan sosial
  3. Terhindar dari komplikasi
Tujuan
  1. Tumbuh kembang optimal
  2. Perkembangan emosional normal
  3. Kontrol metabolik baik tanpa terjadi hipoglikemia
  4. Hari absensi sekolah rendah dan aktif berpartsipasi di kegiatan sekolah
  5. Pasien tidak memanupulasi penyakit, pada saatnya mampu madiri mengelola penyakitnya.

Pemberian insulin

Dosis insulin
Umur (tahun)
Dosis dinaikkan setiap kenaikan gula darah tiap 50 mg/dL
< 5 U
5-10 U
10-20 U
> 20 U
< 5
6-9
10-12
> 12
0,25 U
0,5 U
1 U
1,5-2 U


- Diet DM
  • Jumlah kalori
            Usia sampai 12 tahun: 1000 + (100xtahun (umur))kal
            Usia > 12 tahunb: 2000 kal/m2
  • Pembagian kalori:
            Makan besar:
                        Pagi 25%
                        Siang 25%
                        Malam 30%
            Snack 20%
  • Komposisi diet
            Karbohidrat 50%
            Lemak 25-30%
            Protein 20-25%

Kontrol metabolik yang diharapkan


HbA1c
GD sebelum makan
mg/dl
GD sesudah makan
mg/dl
Bayi
Usia sekolah
remaja
< 7,5-8,5
< 8
< 7,5
100-180
70/80-150
70-140/150
<200
<200
<180

Kriteria untuk menyatakan kontrol yang baik
  1. Tidak terdapat glukosuria atau hanya minimal
  2. Tidak terdapat ketonuria
  3. Tidak terdapat ketoasidosis
  4. Jarang terjadi hipoglikemia
  5. Glukosa pp normal
  6. Hba1c normal
  7. Sosialisasi baik
  8. Pertumbuhan dan perkembangan normal
  9. Tidak terdapat komplikasi
Pencegahan dan Pendidikan

Pemeriksaan fisik
Jadwal monitoring
BB,TB,BMI
Status maturitas seksual
Tekanan darah
Mata
Tiroid
Perut
Denyut perifer,kaki

Kulit, sendi,sisi suntikan

Neurologis
Tiap 3 bl/perubahan persenti
Tiap 3 bl/tanda pubertas progresif
Tiap 3 bl/target <P90
Tiap 12 bil setelah 5 tahun DM
Tiap 3 blm/gejala (+)
Tiap 3 bl/organomegali (+)
Tiap 3 bl/setelah usia 12 tahun dengan pemeriksaan denyut, sensasi,fibrasi
Tiap 3 bl/sisi injeksi, mobilitas sendi, lesi yang berhubungan dengan diabetes
Tiap 12 bl/tanda perubahan otonom,nyeri,neuropati

Pemeriksaan labor
Jadwal pemeriksaan
HbA1c
Mikroalbuminuria


Urinalisis, kreatin
Profil lipid puasa

Fungsi tiroid
Antibodi islet
Tiap 3 bulan
Tiap 12 bulan setelah pubertas atau setelah 5 tahun menderita DM
Awal dan tiap ada gejala
Setelah stabil dan tiap beberapa tahun
Tiap 12 bualn, awal diagnosis, bila ada gejala ketoasidosis, saat pubertas
Saat diagnosis
Saat diagnosis

·         DM tipe 1 merupakan suatu life long disease yang keberhasilan untuk mencapai normoglikemia sangat  tergantung dari cara dan gaya hidup pasien/kelurga dan memerlukan pengobatan seumur hidup
·         Edukasi meliputi pengetahuan dasar mengenai DM tipe 1, pengaturan makan, insulin (jenis, cara pemberian, penyimpanan, efek samping dll) dan pertolongan pertama pada kedaruratn medik seperti hipoglikemia, pemberian insulin pada saat sakit.


No comments:

Post a Comment